Dipublika.id – Mewakili Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Sekda) Bolmut, Nazarudin Maloho membuka secara resmi kegiatan pelatihan sumber daya manusia (sdm) ekonomi kreatif Kabupaten Bolmut tahun 2023 yang bertempat di Coconut Cafe Kawasan Pantai Batu Pinagut, Kamis (21/09/23).
Dalam sambutannya , Nazarudin Maloho mengapresiasi Dinas Pariwisata Bolmut yang telah menyelenggarakan kegiatan pelatihan sdm ekonomi kreatif di Bolmut.
“Ucapan terimakasih kepada Dinas Pariwisata Bolmut yang telah melaksanakan kegiatan ini sehingga dapat meningkatkan usaha para pelaku ekonomi kreatif yang ada di daerah,” ungkapnya.
Terakhir, dirinya berharap para peserta pelatihan dapat mengikuti kegiatan pelatihan tersebut dengan baik sehingga kedepannya dapat mengembangkan usahanya dapat dapat dikenal hingga diluar daerah.
Perlu diinformasikan, kegiatan tersebut turut dihadiri Kepala Dinas Pariwisata Bolmut, Direktur PT. Rills PlatForm Indo, Konsultan UMKM Trainer Entrepreneur serta para Jajaran Kepala Bidang Dinas Pariwisata Bolmut. (Mochu)