Dipublika.id – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Hubungan Masyarakat Kepolisian Republik Indonesia (Humas Polri) ke-72 tahun, Polres Bolmong melaksanakan bakti sosial (baksos) penyaluran air bersih kepada sejumlah masyarakat yang kekurangan air bersih di Desa Pindolili, Kecamatan Lolak, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Rabu (04/10/23).
Kapolres Bolmong melalui Kabag SDM Kompol Roy Mamahit mengungkapkan, jumlah air bersih yang disalurkan kepada warga ada sekitar 9000 liter yang diangkut pada 2 mobil Tanki PDAM dan Damkar.
“Jadi kegiatan ini kami laksanakan sebagai wujud pelayanan kami kepada warga yang membutuhkan air bersih dan bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun ke 72 Humas Polri,” jelas Mamahit.
Dirinya melanjutkan, dalam penyaluran air bersih tersebut tidak kurang dari 100 kepala keluarga yang menerima bantuan oleh tim gabungan Polres Bolmong, PDAM Bolmong serta Damkar Bolmong yang dipimpin langsung Wakapolres Bolmong, Kompol M. Ali Tahir, S.H.
Sementara itu Kepala Desa Pindolili, Naftali Tamaka menyampaikan terima kasih kepada Polres Bolmong yang sudah membantu warganya yang kekurangan air bersih.
“Saya selaku pemerintah desa beserta segenap warga Desa Pindolili menyampaikan banyak terima kasih kepada pak Kapolres Bolmong beserta jajaran yang sudah membantu warga Desa Pindolili dimana saat ini sangat kekurangan air bersih. Dan kami benar-benar merasa tertolong,” tuturnya.
Perlu diinformasikan, sebelumnya dalam menyambut HUT Humas Polri ke-72 tahun, Polres Bolmong telah melaksanakan baksos donor darah bekerja sama dengan UTD PMI Bolmong. (Ronnie)
Sumber: Humas Polres Bolmong